Jember (beritajatim.com) – Hendy Siswanto, calon bupati petahana nomor urut 1, meminta warga Kabupaten Jember, Jawa Timur, tidak takut melaporkan pelaku pungutan liar dalam pengurusan kartu tanda penduduk (KTP) ke polisi.
Hal ini dikemukakan Hendy, saat menerima keluhan warga dalam acara deklarasi relawan mantan wakil bupati Kusen Andalas di Desa Rowoindah, Kecamatan Ajung, Sabtu (5/10/2024).
“Kami sudah tampung keluhan warga terkait pelayanan KTP. Di beberapa lokasi masih ada yang bayar Rp 500 ribu. Saya sampaikan, kalau seperti ini langsung tangkap saja. Kami di Jember bersama Gus Firjaun (calon wakil bupati Muhammad Balya Firjaun Barlaman) antipungli. Kami tidak suka pungli-pungli seperti itu,” kata Hendy.
Kampanye di Kecamatan Ajung menjadi semacam evaluasi kepemimpinan Hendy Siswanto dan Muhammad Balya Firjaun Barlaman selama 3,5 tahun terakhir. Tak hanya menerima pujian, Hendy juga menerima kritik terbuka dan curahan hati dari warga sebagaimana diharapkan sejak awal.
Saat bertemu kelompok tani di Desa Wirowongso, Ajung, Hendy mendapat curhat soal kemarau panjang. “Mereka minta sumur yang dalam dan toilet karena ada sungai yang masih digunakan untuk BAB (Buang Air Besar),” katanya.
Pertemuan dengan tokoh di Desa Sukamakmur dan Mangaran memberikan sinyal positif bagi Hendy-Firjaun untuk melanjutkan kepemimpinan di periode kedua. “Mereka rata-rata mengatakan, pekerjaan Jember sudah bagus dan perlu ditingkatkan kembali. Kekurangannya tentu masih ada, dan menjadi PR kami semua untuk mempertahankan dan memenangi kontestasi pilkada tahun ini,” kata Hendy.
Dalam kesempatan itu, Hendy mengunjungi masyarakat yang memanfaatkan program layanan kesehatan gratis J-Pasti Keren dari Pemkab Jember dan warga beberapa rumah tidak layak huni. Warga penghuni RTL:H meminta agar renovasi rumah segera dilaksanakan.
Sementara itu di Pondok Pesantren Al Falah, Hendy mendapat masukan tentang belum terealisasinya beasiswa. “Kami sampaikan bahwa beasiswa akan segera turun (terealissi). Ternyata mereka kuliah di Universitas Terbuka dan Unipar (Universitas PGRI Argopuro Jember),” katanya.
Kampanye akhir pekan ini ditutup dengan pertemuan Hendy dan Ketua Forum Keluarga Madura (Forkam) To Supai. “Mereka akan mendukung Ji Hendy dan Gus Firjaun,” kata Hendy. [wir]
Link informasi : Sumber