Redaksi

Pemkab Kediri Raih SPBE Peringatkan Kedua Nasional, Ini Kuncinya

kabupaten kediri, nasional, pemkab kediri, peringkat kedua, spbe

Kediri (beritajatim.com) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kediri berhasil meraih peringat kedua Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Nasional dalam kategori Kabupaten/Kota se-Indonesia. Prestasi ini tentunya sangat membanggakan, karena sebelumnya Pemkab Kediri menduduki peringat ketujuh nasional.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kediri Solikin melalui keterangan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskomin) setempat mengaku, keberhasilnya ini tidak terlepas dari kerja keras semua pihak terutama, Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana, Wakil Bupati Dewi Maria Ulfa.

“Alhamdulillah dengan Indeks SPBE 4.63, Pemkab Kediri berada di peringatkan 2 Nasional untuk Kategori Kab/Kota se-Indonesia. Mari bersama, kita pertahankan dan tingkatkan capaian ini di 2025,” katanya, pada Sabtu 4 Januari 2025.

Pemkab Kediri menerima anugerah SPBE nasional dengan capaian nilai pemantauan dan evaluasi SPBE terbaik. Penganugerahan dalam acara SPBE Summit yang dihelat oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB).

Perlu diketahui, SPBE adalah Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik. SPBE sebagai upaya pemerintah dalam mengintegrasikan proses bisnis pemerintahan antara instansi pusat dengan daerah. Tujuannya untuk mewujudkan proses kerja yang efisien, efektif, transparan serta akuntabel.

Diketahui, Pemkab Kediri duduk diperingkat ketujuh nasional SPBE pada November 2024 lalu. Layanan berbasis elektronik di Pemkab Kediri menggunakan standar yang baik, menempatkan daerah ini sebagai salah satu yang terbaik di Indonesia.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskomin) Kabupaten Kediri, Dr. Nur Miftahul Fuad, M.Pd mengatakan, capaian tersebut meningkat dari sebelumnya. Dimana, pada tahun 2024 nilainya mencapai 4,27.

“Semoga kami bisa terus meningkatkan nilai SPBE hingga mencapai kategori terbaik. Dan Alhamdulillah sekarang naik lagi menduduki peringkat kedua nasional ketegori kabupaten/kota,” kata dia.

Pemkab Kediri, lanjut Fuad, bertekad untuk memberikan pelayanan digital yang cepat dan efisien kepada masyarakat. Untuk itu, Pemkab bakal melatih sebanyak 400 tenaga IT dari setiap SKPD dan desa guna meningkatkan kompetensinya di bidang digitalisasi.

“Dengan diberikan pelatihan, masyarakat Kabupaten Kediri akan lebih mudah mendapatkan informasi dan layanan digital hingga ke desa-desa,” tegasnya. [nm/kun]


Link informasi : Sumber

Tinggalkan komentar