Redaksi

DPD GRIB JAYA Jawa Timur Apresiasi Pelayanan Profesional ATR BPN

Surabaya (beritajatim.com) – Dewan Pimpinan Daerah Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Jaya Jawa Timur memberikan apresiasi tinggi kepada Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (Kanwil BPN) Jawa Timur atas pelayanan publik yang dinilai semakin profesional dan memudahkan masyarakat.

Ketua DPD GRIB Jaya Jawa Timur, Akhmad Miftachul Ulum (Cak Ulum), menyampaikan bahwa di bawah kepemimpinan Lampri sebagai Kepala Kanwil, ATR BPN Jawa Timur telah menunjukkan peningkatan signifikan dalam kualitas pelayanan administrasi pertanahan.

“Bapak Lampri telah membawa perubahan besar dalam pelayanan pertanahan di Jawa Timur. Kami sangat mengapresiasi langkah-langkah yang diambil untuk mempermudah masyarakat dalam mengurus berbagai keperluan pertanahan. Upaya ini sangat mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat,” ujar Cak Ulum.

Menurutnya, pelayanan ATR BPN Jawa Timur kini tidak hanya cepat dan efisien, tetapi juga memberikan rasa nyaman bagi masyarakat. Cak Ulum juga berharap agar inovasi-inovasi pelayanan yang telah diterapkan dapat diperluas ke seluruh wilayah Jawa Timur.

“Kami berharap sinergi antara GRIB Jaya Jawa Timur dan ATR BPN terus terjalin erat agar pelayanan kepada masyarakat semakin optimal. Selain itu, inovasi yang telah dijalankan bisa menjadi contoh bagi wilayah lain untuk mewujudkan pelayanan yang adil dan merata,” tambahnya.

Sebagai bentuk penghargaan, Cak Ulum mengucapkan terima kasih kepada Lampri dan seluruh jajaran Kanwil BPN Jawa Timur atas dedikasi mereka dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Peningkatan pelayanan publik seperti yang dilakukan ATR BPN Jawa Timur diharapkan dapat menjadi model bagi lembaga lain untuk terus berinovasi demi mendukung kesejahteraan masyarakat secara luas. (ted)


Link informasi : Sumber

Tinggalkan komentar